POPULER

Bangkitkan Energi Supersemar untuk Perbaikan Bangsa

Bangkitkan Energi Supersemar untuk Perbaikan Bangsa

WARTAJOGLO, Karanganyar - Hujan deras mengiringi lantunan doa dan puja mantera yang dipanjatkan Sri Eko Sapta Wijaya, saat berziarah di makam almarhum Presiden RI ke 2, H.M. Soeharto. Di depan pusara yang berada di komplek Makam Astana Giribangun, Matesih, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah ini, pria tambun yang dikenal sebagai seorang budayawan itu, tampak didampingi oleh beberapa tokoh mantan petinggi Tentara Nasional Indonesia (TNI). Dan salah satunya adalah Jenderal (purn) George Toissuta, yang pernah menjabat sebagai Kepala Staff TNI Angkatan Darat (Kasad) serta Pangkostrad, di masa kepemimpinan presiden Susilo Bambang Yudhoyono. 
 
Sri Eko Sapta Wijaya (berbaju putih) saat memimpin doa di depan makam Soeharto
Sri Eko yang juga akrab disapa Eko Galgendu sengaja menggandeng beberapa mantan petinggi TNI untuk mengikuti ziarah ke makam Soeharto, tepat pada tanggal 11 Maret. Hal ini menurutnya sebagai bagian dari upaya untuk mengenang kembali sejarah masa silam. Di mana pada tanggal tersebut, Mayjend. Soeharto menerima Supersemar dari Presiden Soekarno. Yang berarti sebagi pelimpahan wewenang, untuk mengendalikan keadaan negara yang saat itu sedang kacau, usai peristiwa 30 September 1965.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close