POPULER

Terpilih Sebagai Ketua PHRI Surakarta, Joko Sutrisno Siap Wujudkan Impiannya, Apa Itu..?

Terpilih Sebagai Ketua PHRI Surakarta, Joko Sutrisno Siap Wujudkan Impiannya, Apa Itu..?

 WARTAJOGLO, Solo - Musyawarah Cabang (Muscab) Badan Pimpinan Cabang (BPC)Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Surakarta selesai digelar pada Rabu 25 Oktober 2023 di Hotel Solia Zigna Laweyan.

Dalam Muscab yang salah satu agendanya untuk memilih ketua baru tersebut, Joko Sutrisno akhirnya terpilih menyisihkan dua pesaingnya, yakni Metty Pilanda Indriasri dan Poernomo Warasto.

Perolehan suara Joko unggul cukup telak dibanding Metty dan Pornomo.

"Saya dapat dukungan 47 suara. Sementara Mbak Metty 24 suara, dan Mas Poernomo 15 suara," jelas Joko saat ditemui usai pelaksanaan Muscab.

Joko Sutrisno, Ketua BPC PHRI Kota Surakarta

Dengan terpilihnya Joko, maka pemilik beberapa obyek wisata di kawasan Solo Raya ini akan menahkodai PHRI Solo periode 2023 - 2028.

Joko sendiri bersama para kandidat telah berkomitmen untuk bersama-sama membesarkan organisasi, dengan merangkul para kandidat yang tidak terpilih untuk masuk dalam kepengurusan.

"Kami semua telah berkomitmen untuk saling memback up, agar terbentuk kepengurusan PHRI Kota Surakarta yang solid. Dan saya sudah ngomong-ngomong dengan teman-teman untuk segera membuat program kerja. Sebab dalam 30 hari ke depan, kita sudah harus mencanangkan program kerja itu," ujar Joko.

Terpilih sebagai ketua PHRI bagi Joko adalah sebuah kesempatan untuk mewujudkan impiannya terkait menciptakan paket-paket bundling hotel dengan tempat-tempat wisata di wilayah Solo Raya.

Hal ini penting dilakukan agar semua sektor yang masuk dalam ranah PHRI bisa ikut berkembang.

"Salah satu program prioritas saya selain menginventarisasi lagi para anggota, adalah menciptakan paket-paket bundling antara tempat wisata, pusat oleh-oleh, hotel, restoran serta transportasi. Sehingga semua bisa ikut berkembang bersama-sama," ungkap owner obyek wisata Waduk Cengklik Park ini.

Ke depan Joko bersama jajarannya akan intens melakukan konsolidasi dengan pemerintah, guna ikut memajukan sektor pariwisata di Kota Solo, sehingga bisa berdampak positif pada sektor perhotelan dan restoran.

"Dalam kepengurusan saya ada banyak anak-anak muda yang diharapkan bisa memunculkan ide-ide kreatif. Selanjutnya kita akan terus menjalin konsolidasi dengan pemerintah, untuk bisa saling mensinergiokan program dan gagasan. Sehingga ke depan pariwisata di Kota Solo semakin berkembang dan PHRI semakin besar," tandasnya. //Bang 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close