TfG6TUW8BUO7GSd6TpMoTSd7GA==
,, |

Headline News

Penuh Tantangan, Outbond Mahasiswa Politeknik Indonusa Surakarta di Lereng Gunung Lawu

Politeknik Indonusa menggelar kegiatan outbond di kawasan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar

WARTAJOGLO, Karanganyar - Kawasan lereng Gunung Lawu di wilayah Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, menjadi saksi pelaksanaan kegiatan outbound mahasiswa Politeknik Indonusa Surakarta pada 3 - 4 Desember 2024. 

Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk karakter mahasiswa serta menyiapkan mereka menghadapi tantangan masa depan, di mana kecerdasan akademik saja tidak lagi cukup. 

Sebagai perguruan tinggi vokasi terbaik di Kota Surakarta, Politeknik Indonusa berkomitmen mencetak sumber daya manusia unggul sesuai bidang kerja masing-masing.

Sebanyak 450 mahasiswa dari berbagai program studi, di antaranya Sarjana Terapan Manajemen Informasi Kesehatan, Teknologi Laboratorium Medis, Produksi Media, Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak, Teknologi Rekayasa Otomotif, Bisnis Manajemen, Diploma 3 Farmasi, dan Diploma 3 Perhotelan, mengikuti kegiatan dengan antusiasme tinggi. 

Kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini dipusatkan pada agenda character building, yang bertujuan membentuk mahasiswa menjadi pribadi tangguh, kreatif, inovatif, serta mampu bekerja sama dalam tim.

Ketua panitia, Eni Lestari, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin institusi yang menitikberatkan pada pembangunan karakter mahasiswa. 

"Kami sangat serius dan fokus terhadap pembangunan karakter yang excellent," ujarnya.

Hari pertama outbond diisi dengan berbagai permainan yang menggerakkan fisik dan pikiran. 

Mahasiswa tidak hanya dituntut aktif secara fisik, tetapi juga dilatih kecerdasan berpikir melalui tantangan yang diberikan. 

Dalam tantangan tersebut, mahasiswa belajar mencari solusi, menyampaikan ide, serta melatih kemampuan public speaking yang efektif. 

Tujuan utama dari aktivitas ini adalah membangun kepercayaan diri dan kemampuan komunikasi mahasiswa.

Pada hari kedua, kegiatan berfokus pada aktivitas fisik, yakni susur hutan di sekitar lokasi camp. 

Dengan pendampingan instruktur berpengalaman dan cuaca yang mendukung, kegiatan berjalan dengan lancar. 

Aktivitas ini mengajarkan ketangguhan, kerja sama tim, dan rasa cinta alam kepada para mahasiswa. 

"Mahasiswa sangat senang dan berharap kegiatan ini mampu menjadi bekal untuk menghadapi proses perkuliahan hingga lulus nanti," tambah Eni.

Melalui kegiatan outbound ini, Politeknik Indonusa Surakarta menunjukkan komitmennya dalam mendidik mahasiswa tidak hanya secara akademik, tetapi juga membentuk mereka menjadi individu yang tangguh, inovatif, dan siap menghadapi dunia kerja. 

Dengan demikian, institusi ini terus berperan aktif mencetak generasi penerus yang unggul dan kompeten di berbagai bidang. //Bang

Type above and press Enter to search.