POPULER

Hmm..Ternyata Yasmin Napper Suka Cowok Brewokan. Siapa Dia..?

Hmm..Ternyata Yasmin Napper Suka Cowok Brewokan. Siapa Dia..?

WARTAJOGLO, Jakarta - Memasuki bulan Ramadhan, proses produksi sinetron 'Love Story The Series' tetap berjalan. Hal ini tentu memberikan pengalaman tersendiri bagi para aktor dan aktris yang bermain di dalamnya. 

Nabila Atmaja misalnya, dia mengatakan bahwa untuk menjalani proses syuting sinetron ini, dia harus menginap sebulan penuh di asrama selama Ramadhan. Sehingga tentu dia merasakan suasana yang berbeda. 

"Syuting di bulan Ramadan sebenarnya bukan yang pertama kali ini. Tapi untuk 'Love Story The Series' ini ada yang berbeda, karena aku harus full nginep di asrama. Jadi sahur dan buka juga di asrama bareng yang lain. Tapi untunglah kadang mama juga kirim makanan. Jadi bisa ngobati kangen makan bareng keluarga," ujar pemeran Mila ini saat hadir dalam acara wawancara eksklusif sinetron 'Love Story The Series' secara daring pada Jumat (23/4) siang.  

Ditambahkan pula bahwa menjalani syuting di bulan ramadan juga memberi tantangan tersendiri. Sebab dalam cerita yang diperankan, situasinya tidak sedang masa puasa. Jadi tetap ada adegan lari-lari ataupun teriak-teriak yang cukup menguras fisik.

"Untuk menjaga stamina yang terpenting adalah asupan vitamin. Lalu tidur yang cukup. Serta memanfaatkan waktu istirahat sebaik mungkin," imbuh Nabila yang didampingi oleh Leo Consul. 

Yasmin Napper
Yasmin Napper merasakan pengalaman tersendiri saat syuting di bulan Ramadan

Sementara bagi Yasmin Napper yang memerankan tokoh Maudy, syuting di bulan Ramadan kali ini adalah yang pertama baginya. Sehingga hal ini memberinya pengalaman tersendiri yang sebelumnya belum pernah dirasakan.

Namun Yasmin mengaku suka dengan suasana syuting saat Ramadan. Karena baginya lebih sepi dan tenang. 

"Meski agak berat, tapi aku lebih suka syuting saat Ramadan, karena lebih lengang. Beda dengan saat hari biasa yang cenderung begitu ribut suasananya," ungkap Yasmin yang juga mengatakan bahwa dia selalu memilih untuk berbuka sendiri di kamar, daripada rame-rame bareng yang lain.

"Kebetulan aku cenderung introvert. Jadi rasanya gak bisa kalau terus-terusan kumpul bareng orang banyak. Makanya setelah proses syuting biasanya aku akan pilih untuk sendirian, buat refreshing," tambahnya. 

Dalam perjalanan cerita 'Love Story The Series' kali ini, Yasmin diceritakan jadi menikah dengan Ken yang diperankan Giorgino Abraham. Hal ini juga memunculkan konflik tersendiri di dalam hati Maudy.
"Dengan pernikahan ini ada dilema tersendiri di hati Maudy. Sebab ternyata papanya ingin menggagalkan pernikahannya," kata Yasmin.

Terkait momen pernikahan, secara pribadi Yasmin belum memikirkannya, karena masih terlalu muda. Namun demikian dia punya impian terkait konsep pernikahan yang diinginkannya. 

"Aku pingin pernikahan itu yang tenang dan gak terlalu rame. Jadi cukup dihadiri keluarga dan orang-orang terdekat, mungkin 40 orang aja. lalu acaranya santai gak terlalu formal," ungkapnya.

Sedangkan saat ditanya mengenai sosok pria yang diidamkan sebagai pasangan, Yasmin mengatakan bahwa dia suka cowok pekerja keras dan tidak terlalu dominan. Lalu untuk secara fisik dia suka dengan pria yang berkulit coklat dan brewokan.

"Hmm..kalau secara fisik aku suka pria yang berkulit coklat dan sedikit brewokan," ucapnya sambil tertawa.

Nabila dan Leo
Nabila dan Leo sama-sama menginginkan pasangan yang bisa nyambung saat diajak ngobrol

Gambaran sosok pria idaman juga disampaikan oleh Nabila yang menyebut bahwa dia tidak terlalu memberikan standard khusus untuk cowok. Baginya yang penting dia bisa mengerti dirinya dan nyambung saat diajak ngobrol

"Yang penting bagiku dia nyambung kalau diajak ngobrol dan bisa membawaku menjadi lebih baik," kata Nabila yang juga digosipkan dekat dengan Leo. Dan ternyata Leo juga lebih suka dengan cewek yang bisa nyambung saat diajak ngobrol. 

Nabila dan Leo sendiri tidak mempermasalahkan cerita kedekatan mereka berdua terus berkembang di tengah para penggemarnya. Justru dia senang karena bisa membuat para penggemarnya baper dan terus memberi perhatian kepadanya.

Terkait hal ini Leo juga menanggapi santai. Baginya saat ini dirinya cuma menjalani saja apa yang sedang berjalan. Mengenai bagaimana akhirnya dia tidak terlalu memikirkan. 

"Sementara kita jalani dulu aja apa yang ada," jawab Leo yang juga mengaku rindu bisa pulang ke Filipina, karena sudah dua tahun tidak pulang. "Kalau saja gak ada karantina, lebaran nanti aku pingin pulang ke Filipina. Rasanya sudah kangen banget kumpul bareng teman dan keluarga di sana," pungkasnya. //Bang

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close