POPULER

Pertunjukan Barongsai Tonggak dan Liong, Warnai Tradisi Imlek di Solo Grand Mall

Pertunjukan Barongsai Tonggak dan Liong, Warnai Tradisi Imlek di Solo Grand Mall

WARTAJOGLO, Solo - Bekerja sama dengan Yayasan Tripusaka Solo, di Tahun Baru Imlek 2024 ini Solo Grand Mall kembali menyelenggarakan pertunjukan Barongsai Tonggak dan Liong, 

Hal ini sesuai dengan tradisi yang telah dilakukan manajemen mall setiap tahun selama satu dekade. 

Pihak manajemen mall mengadakan atraksi Barongsai dan Parade Liong pada hari Sabtu, 10 Februari 2024, bertepatan dengan Tanggal Merah Imlek 2024 pukul 11.00 WIB di area parkir VIP dan Lobby Utama Solo Grand Mall.

Pertunjukkan barongsai di lobby utama Solo Grand Mall

Dalam acara ini, terdapat atraksi dari 8 Barongsai dan 1 Liong Naga, yang melibatkan 60 murid bimbingan Yayasan Tripusaka.

Para pemain ini bekerja sama untuk memperagakan tokoh Barongsai dan Liong Naga sepanjang 18 meter. 

Selain melakukan aksi melompat di atas tonggak, Barongsai dan Liong Naga juga berkeliling di setiap lantai area Solo Grand Mall.

Mereka mengambil angpao dari para tenant, dan berinteraksi sambil berburu angpao dari pengunjung yang ingin memberikan. 

Pada pukul 13.00 WIB penampilan Barongsai dilanjutkan dengan atraksi di atas kursi untuk menghibur pengunjung di area Mini Atrium lantai 3 Solo Grand Mall. 

Pembina Yayasan Tripusaka, Adjie Chandra, menyatakan kegembiraannya dapat kembali menyajikan pertunjukan Barongsai Tonggak di Solo Grand Mall. 

Menurutnya, kehadiran Barongsai Tonggak dari Yayasan Tripusaka telah menjadi tradisi langganan dan dinanti-nanti oleh pengunjung setia Solo Grand Mall setiap tahunnya.

“Atraksi Barongsai dari yayasan kami selalu menjadi momen istimewa di Solo Grand Mall, terutama di tanggal Imlek. Solo Grand Mall sudah menjadi langganan setia kami selama lebih dari 10 tahun. Maka dari itu khusus di tanggal merah hari Imlek, kami main di Solo Grand Mall.” ujarnya. 

Manajemen mall berharap agar masyarakat sekitar Solo Grand Mall, khususnya para pengunjung, dapat menikmati hiburan seni tradisional Tiongkok ini selama liburan Imlek 2024.

Dan tentunya sekaligus meningkatkan minat masyarakat untuk berkunjung ke Solo Grand Mall. 

Selain memperoleh perhatian publik dengan pertunjukan Barongsai kali ini, pihak manajemen mal juga menyelenggarakan acara menarik lainnya seperti Festival Kuliner Oriental ‘China Town’ yang saat ini masih berlangsung di Atrium Solo Grand Mall hingga tanggal 18 Februari 2024 mendatang. 

Terdapat 24 tenant kuliner halal dan 3 tenant kuliner non-halal, juga berbagai hiburan kesenian khas negara Tiongkok seperti Ghuzeng dan Bian Lian yang belum pernah ditampilkan di wilayah Solo sebelumnya. 

"Diadakannya pertunjukan Barongsai dan festival kuliner ‘China Town’ di Solo Grand Mall tahun ini memberikan hiburan yang berbeda dan berkesan bagi pengunjung  di mal kami," terang Bambang Sunarno, General Manager Solo Grand Mall.

Bambang menambahkan bahwa dengan acara Imlek ini Solo Grand Mall bisa menciptakan nuansa Imlek yang meriah dan totalitas. 

"Kami berharap inisiatif ini tidak hanya memperkaya liburan Imlek pengunjung, tetapi juga menjadi magnet positif yang terus memperkuat daya tarik atas event-event di mal kami," tandasnya. //Ril

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close